Jumat, 16 Oktober 2009

Baca., Baca., Baca


Menumbuhkan minat baca pada anak sejak dini..
Teman-teman bagi para calon orang tua, dapat menerapkan sedikit kebiasaan ini pada anak-anaknya kelak.

Membiasakan gemar membaca kepada anak dapat memberi nilai tambah yang berguna bagi kehidupan anak-anak kelak. Karena melalui bacaan, anak-anak akan memperoleh pengetahuan tentang segala hal, serta pengalaman yang luas di masa yang akan datang.

Untuk mengembangkan minat baca pada anak dapat dimulai sejak dini. Yaitu pada saat anak masih berusia beberapa hari. Cara yang dilakukan adalah membiasakan self talk atau berbicara sendiri, yang diterapkan pada saat mengganti popok, memandikannya, atau saat mereka sedang makan. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan stimulasi bercakap-cakap pada anak, meskipun anak belum bisa membalas percakapan.
Setelah tahapan berbicara telah dilalui, maka lanjutkan dengan kegiatan membacakan buku kepada mereka. Nah, agar dapat diterima dengan baik, maka ragam bacaan harus disesuaikan dengan tahap perkembangannya. Bacaan yang diberikan mulai dari bentuk yang bergambar sampai yang banyak tulisannya.
Selanjutnya, untuk menambah pengetahuan anak, berikanlah buku-buku bacaan yang menunjang pada tahapan seusianya.
Selamat mendidik putera-puteri anda., semoga cuplikan info ini bermanfaat bagi anda yang memiliki baby, atau yang akan memiliki baby.,
Salam cups cups :))

Tidak ada komentar: