Jumat, 31 Mei 2013

Prompt #14 Salju di Hatinya

Kim berdiri di depan sebuah rumah bergaya Mediteranian. Atapnya yang merah mulai memutih tertutup salju. Matanya tak berkedip menatap kursi santai di bagian terasnya. Butiran salju meluncur satu-persatu, mengenai wajahnya. Pipinya merona merah. Ini kali ketiganya Kimberly kembali kerumah ini. rumah masa kecilnya. asap bulat-bulat keluar dari mulutnya saat ia berhembus. Menandakan betapa dinginnya udara siang itu. kim merapatkan jaket yang membalut tubuhnya.

“Kim, ayo masuk” Seorang lelaki dari dalam rumah memanggilnya 
“Iya Opa” 
“Hush-hush, pergi George. Jangan mendekati Kim” Pria itu mengusir anjingnya, saat kim memasuki rumah
“George tampak sehat sekali Opa”
“Tentu, Opa merawatnya dengan baik bukan?”
“Aku senang bisa berkunjung ke sini”
“Kau tetep cucu Opa, marilah duduk bersama Opa”
“Hawa di sini dingin sekali, Opa”
“Habiskanlah sup itu Kim, untuk menghangatkan badanmu”

Kim menyesap sup yang masih mengepul sedikit demi sedikit. Rasanya tak jauh beda dengan sup buatan Oma. Gadis itu mendesah saat mengingat Oma. Wanita yang merawatnya sejak bayi. Semenjak Ayah dan Ibunya meninggal. Oma yang masih energik membersihkan rumah serta mengajak Kim bermain. Oma yang menjerit panik saat Kim berlarian mengejar George. Oma yang membacakan dongeng sebelum tidur kepadanya setiap malam. Oma yang akan mengecup keningnya saat ia terlelap. Kim sangat menyayangi Oma.
“Oma bagaimana kabarnya, Opa?” Lidahnya kelu saat menanyakan itu
“Oma baik-baik saja. Kim tak perlu khawatir”
“Tapi Kim merasa sangat bersalah, Opa”
“Tidak usah seperti itu. Oma pasti sembuh”
“Kim ingin menjenguk Oma”
“Sebaiknya, tidak dengan tudung di kepalamu, Kim”

Kim merunduk dalam. Menekuri ujung jilbabnya. Oma yang sangat disayanginya melarang ia mengenakan jilbab ini. Kim ingin berbakti kepada Ibunya. Kim ingin seperti Ibu yang dulu juga mengenakan jilbab. Namun karena Oma menentangnya, sampai akhirnya Ibu harus mengalami kecelakaan dalam pelariannya bersama Ayah karena mempertahankan jilbabnya.

Saat itu, Oma masih bisa memaafkan Ibu dengan merawat Kim sebagai cucu satu-satunya. Tapi saat Kim juga seperti Ibunya, menutup seluruh tubuhnya dengan tudung yang menjadi hal tabu bagi warga desa. Oma menjadi stress dan masuk rumah sakit jiwa. Ia takut kehilangan Cucunya, seperti Ia kehilangan Putri semata wayangnya.

Sabtu, 25 Mei 2013

Adele - Someone Like You

    Seperti postingan yang sebelumnya, ini adalah lirik lagu Adele yang sempat booming 2 tahun terakhir. disertai dengan terjemahan bebas di bawahnya. lirik lagu ini menemaniku dalam perjalanan akhir sebuah kisah. sebagai Soundtrack penutup akhir kisahku dengannya. dengan seseorang yang sempat mengisi hariku dengan pelangi. lagu ini sangat menohok hati. membuatku tersadar, bahwa tidak hanya aku saja yang memilikikisah menyakitkan seperti ini. saat orang yang menemani hari-hari kita pergi begitu saja dengan orang lain. yang bahkan orang itu tidak lebih dikenalnya lebih baik dari diri kita yang karap kali bersamanya. tentang seseorang yang di ambil paksa dari kehidupan. dan menjalani hari bersama orang yang tidak kita kenal. lagu ini, masuk daftar chart ajib MP3 setiap laptop nyala.
Artiannya sedih banget ya ? makanya ga heran, jika setiap habis nyanyiin lagu ini. Adele juga terisak sedih. karena lagu ini dalem banget maknanya. terutama buat orang yang merasakan kisah yang sama.
kuselipkan juga sebait doa buat my Angle-man Without wings, semoga kamu mendapat yang terbaik, mendapat kebahagiaan yang sempurna bersama dia. bersama gadis pilihan Ibumu.

Someone Like You

I heard That you're settled down  
That you found a girl 
And you're married now  
I heard  That your dreams came true 
Guess she gave you things  I didn't give to you 

Adele - Don't You Remember

Don't You Remember

When will I see you again? 
You left with no goodbye, 
not a single word was said, 
No final kiss to seal any seams, 
I had no idea of the state we were in,  
I know I have a fickle heart and bitterness,
And a wandering eye, 
and a heaviness in my head,  

CHORUS 

Jumat, 24 Mei 2013

Senyum menawan untuk terlihat cantik

      Selamat berakhir pekan sobat bloggy, senangnya melihat senyum kalian setiap memasuki cafe chocolate kami. nah, hari ini saya ingin memposting beberapa cara untuk membuat senyum anda menaan. siapa yang ingin tampil cantik ? semua pasti ingin. tetapi, yang namanya cantik tidak hanya dengan riasan tebal dan make-up berlebih. atau mungkin definisi cantik anda adalah body yang mulus dan langsing ? tentu jika hanya itu jawabannya sedikit sekali orang cantik di dunia ini. dalam postingan kali ini saya ingin membuat anda tampak cantik menawan dengan senyuman ala Miss Univers. 
Disini saatnya anda tampil menarik dengan senyum sempurna. maka senyum anda akan membuat orang lain ketularan bahagia. Yuk, percantik senyuman anda dengan tips-tips berikut ini.

Sikat Gigi 
Tidak ada yang lebih menggiurkan dari senyum yang dihiasi deretan gigi yang bersih dan bebas dari sisa makanan. Termasuk di dalamnya adalah napas yang segar. Oleh karena itu, jagalah kebersihan rongga mulut dengan rutin menyikat gigi pada pagi hari setelah sarapan dan sebelum tidur. Sikatlah dengan benar hingga tidak ada sisa makanan yang akan membuat bakteri berkembang biak dan dapat merusak gigi. 

Rabu, 22 Mei 2013

Permata yang hilang

dinginnya malam menggigit tulang dalam balutan kulit dan sarung kotak-kotak pemberianmu yang melingkari punggungku, nyaris tersedak kuseruput kopi pahit sisa bapak tadi sore, dingin dan beku dengan gemigil meretuk gigi.
ku dengar suara lembut Ibu memanggilku 
"Le, masuk" sekalilagi ku rapatkan sarung tipis menutupi tubuhku. 
kudekap erat lutut menempeli dada berharap pedih yang bergejolak hilang seketika. Menyakitkan saat hati yang kuharapkan meninggalkanku dalam kesendirian, ia yang pergi menjauh karna orang lain.
Lagipula status sosial kita berbeda, perbedaan kita terlalu jauh saat sore tadi kau pergi bersama mercy hitam mengkilap yang meninggalkan pekarangan rumahku, menatap bangunan dibelakangmu bagai gubuk reyot penuh debu. jelaga yang tak pernah tersentuh.
Aku tak pernah menyangka akan sesakit ini saat kehilanganmu, padahal dulu kau yang meyakinkan semuanya akan indah bila kita bersama. ku seka sebutir air mata yang meluncur dipipiku.

.. Tentang Cinta (Lagi) ..

cinta bukan sandiwara yang bisa diskenariokan
cinta adalah keindahan yang menjadi warna 
dalam roda kehidupan
dalam perjalanannya kita melewati berbagai hal
keindahan yang tak bisa terlupakan
keindahan yang memberi cahaya saat gelap
keindahan yang menjadi pelipur saat hati lara
keindahan yang memberi senyuman saat sedih
cinta mengajarkan banyak hal
cinta mengajarkan kejujuran
terhadap diri sendiri juga orang lain 
cinta mengajarkanku kedisiplinan 
bukan disiplin mencintai
tapi disiplin menjaga diri agar tetap indah dalam cinta
cinta memberi sejuta kekuatan 
untuk semangat dan tetap tegar dalam kegagahan
cinta juga yang mengajariku tuk tetap tersenyum

saat kegagal di depan mata

n/b : Terimakasih untuk hati yang selalu membimbingku dengan cinta yang tulus dan super lembut. untuk hati yang selalu menjagaku dari kesedihan dan kegagalan. this is it. just for you. my beloved angle man without swing. :)

Prompt #13 Warung Widiya



                                                                   
credit: Dok pribadi RinRin Indrianie

Sepagi ini Widiya beberes warungnya yang menempel di bagian depan rumahnya. Bangku panjang di balikkannya. Meja dilap bersih. Terletak di pinggir jalan, warung ini terlihat mencolok dengan aneka makanan ringan menggantung di sisinya. Mentari belum menunjukkan sinarnya. Perempuan ayu berambut keriting ikal itu mengomel manggil-manggil anak dan suaminya.
“Pak, bangun. Udah siang begini kok ndak juga berangkat” Pak Kilmin hanya ngulet diteriaki istrinya. Warung ini hanya di sekat tembok dengan kamar mereka.
“Le, ayo bangun toh. Ketinggalan sekolah nanti kamu”
“Heeeeeehhhh” Anak semata wayangnya hanya menggumam sambil mengambil handuk dan berjalan sempoyongan menuju kamar mandi.
Setelah selesai membersihkan warungnya, Widiya, perempuan bertubuh gempal itu beralih ke dapur. Biasanya yang bertugas menjaga suaminya. Tapi entahlah, mungkin karena kejadian semalam sampai membuatnya lelah seperti itu. Hangatnya mentari menghangatkan sisa-sisa embun yang basah. Pelanggan setia warung Widiya sudah mulai antre untuk menikmati santap sarapan mereka. Di warung itu ia tak hanya menjual makanan ringan, tetapi juga nasi uduk, gorengan, lontong dan berbagai minuman.

“Selamat pagi, benar ini rumahnya warungnya Ibu Widiya ?” 
Tiba-tiba seseorang berpakaian Polisi menghampiri warungnya.
Semua yang di warung serentak menoleh ke arah Pak Polisi. kumisnya yang tebal membuat ciut para pelanggan. 
Dengan tubuh bergetar suami Widiya menghampiri Polisi bertubuh tegap itu.
“I-iy-iya, pak. Betul ini warung istri saya, Widiya”
“Kami meminta saksi atas kejadian semalam. Siapa di antara kalian yang berada di sini malam tadi ?” Seorang Polisi lain mengeluarkan secarik kertas dan pulpen.
 “Ha-han-hanya saya, Istri dan anak kami Pak” Jawabnya takut
“Baiklah. Kami minta Bapak ikut ke kantor. Nanti akan kami jelaskan duduk permasalahannya di sana. Sekaligus bertemu dengan lelaki  yang semalam” Jawab Polisi tegas. 
Kemudian Pak Kilmin diajak menaiki mobilnya.
Sesampainya di kantor polisi, Pak Kilmin dipertemukan dengan seorang lelaki tua. Tubuhnya tidak terlalu renta untuk orang seusianya. Dari guratan matanya Ia merasa kenal dengan pria itu. Kekagetan jelas tersirat di wajahnya. Sepertiga wajah lelaki tua tersebut menurun pada gennya. Sungguh Ia tak menyangka akan bertemu dengan Ayah kandungnya. Sepuluh tahun lamanya ia berpisah dengan ayahnya. 
“A-ay-ayah, benarkah ?” tergagap dihampirinya sang ayah yang tertunduk di balik jeruji besi.
“Maafkan Ayah, Nak” suaranya tenggelam di tengah riuh ramai kantor polisi.
“Kenapa Ayah masih melakukan hal nista ini ?” suaranya bergetar menahan tangis yang bergemuruh di hatinya.
“Ayah terpaksa nak, hidup di Kota besar tidak seenak di kampung dulu. Tapi Ayah tak tahu jika warung itu milikmu. Ayah diajak teman untuk merampok” 
Tangan keriputnya menggenggam lengan Kilmin. Ia tak ingin kehilangan buah hatinya. Cukup sepuluh tahun Ia mencari Kilmin di tengah Ibu Kota yang kejam. Pontang-panting Lelaki tua itu menghidupi dirinya seorang diri, sekedar untuk menyambung makan, bertahan hidup.

Membuat Efek Pelangi dengan Photoshop

Membuat efek Pelangi dengan photoshop akan menjadi bahasan tutorial kali ini. Pada desain foto sering kita lihat beberapa desaigner foto editing menambahkan efek berupa warna berkilau pada fotonya untuk mempercantik hasil editing. Naah tanpa panjang lebar sekarang mari kita buat efek tersebut. Caranya bisa dikatakan sangat mudah, berikut Cara Membuat Efek Warna Berkilau dengan Photoshop : 

Langkah 1 
Buka Photoshop, lalu Open [Ctrl+O] gambar yang akan di edit. 


Senin, 20 Mei 2013

Some About me ^,^


Saya pernah meng-copy sebuah postingan dari sahabat blogger, tapi lupa menyatut link-nya. sebelumnya notes ini pernah saya posting juga di catatan Facebook Liyaa Queen. Sekedar untuk seru-seruan ajah..


Caranya mudah:
1. copy semua isi notes ini ke notes yang ada di profil kamu
2. tulis semua jawabanmu (jangan jawabanku)
3. Beri judul terserah keinginan
4. tag 25 orang lainnya (termasuk aku -supaya bisa membaca hasilnya
Cara nge tag : klik form sebelah kanan lalu klik publish

Tujuan tag ini : Untuk lebih mengenal teman lebih dekat (emang sih gag jelas tapi tlg d garis bawahi tujuannya)

1.lagi apa?
- lari keliling lapangan sambil koprol

Minggu, 19 Mei 2013

Untuk Hatiku

Aku mencoba menapaki jalan realita
tapi di sini aku tersudut di tepiannya
mengais serpihan diriku yang terserak
mengumpulkan kepingan jiwaku 
yang sebagiannya masih tertinggal

menilik pada lubuk hatiku
aku tak menemukan yang kucari
hanya ruang tanpa pendar cahaya
berdebu dan usang
kosong

tanpa bunyi-bunyian kamu hampiri aku
menepuk bahuku lembut 
tersenyum menawarkan persahabatan
meniupkan hembus kegagahan dalam kehidupanku
menggenggam erat tanganku
membalut rindu dalam kehangatan


Jumat, 17 Mei 2013

Hasil Belajar nge-dit





Merindu

Wahai hati yang selalu di landa rasa gelisah
 yang selalu diterpa rasa nestapa 
yang selalu menghiba karena indah terluka... 

Dimanakah elok mu 
ketika ruang penyangga membentangkan 
sayapnya di semburat kemuning mentari fajar 
dimanakah tegarmu ketika suara sumbang menggiringmu 
pada padang ilalang nan gersang... 

Wahai hati lembut yang mengenal kelembutan dari yang paling lembut... 
lembutmu bukanlah pamrih dari igo yang tersisih
lembut mu adalah kelembutan yang mampu melembutkan pongahnya batu karang yang menjulang
lembut mu mampu menenangkan deburan ombak yang menderu 
lembut mu adalah sepoi dari bayu yang mendayu... 

Wahai hati. . . 
Ketika kau menunduk layu 
pada pusaran warna-warna yang tak mampu kau jabarkan 
ketika malam mu suram ketika siang mu gulita 
ketika larung mu kandas mendongaklah. . . 

bukankah masih ada cinta...
cinta yang akan membawa mu lelap dalam damai 
cinta yang akan menjaga mu dari jaga lelap mu... 

Wahai hati. . . 
Bangkitlah dengan keindahan cinta 
indah dari yang paling indah 
elok dari yang paling elok. 

oleh Putra Ingin-seperti Yg-dulu (Catatan) pada 11 Juni 2011 pukul 20:19

Rabu, 15 Mei 2013

Animasi Gerak di Photoshop

       Sedang belajar photoshop. dari yang semaleman ga tidur, nii saya postingin juga tutorial nya di blog, biar temen-teman juga bisa baca. kita belajar sama-sama yuk ..!!
                      
             Lets cekidot !!

Membuat Animasi Untuk Profile Picture Blackberry atau Avatar

Membuat animasi dasar sebenernya udah pernah dibuat tutorialnya di ilmuphotoshop.com. Tutorial animasi merubah bentuk dan membuat animasi dasar.

Sekarang kita coba buat animasi foto kita sendiri jadi bisa kedip atau bisa melet untuk profile picture Blackberry kita atau kalo enggak buat avatar di forum.

Buka foto kita yang mau diedit




Pelangi Abu-abu dan merah jambu

   Ehem.. ehem.. 
Assalamu'alaikum Warahmatulloh 
sahabat fillah yang kebetulan berkunjung di blog saya. jangan bingung ya dengan perubahan yang terjadi. mungkin beberapa hari ini, juga akan masih ada beberapa perubahan. setelah setengah tahun lebih saya absen dari dunia blog. membuat saya rindu menjajaki kembali blogosphere. tapi, tapi, ketika saya longok blog yang kemarin masih nge-pink, nge-pink. sudah banyak debu dimana-mana. sampah juga berceceran. huaaahhhh.. akhirnya saya putuskan setelah berkali-kali utak-atik temple. merubahnya jadi lebih sederhana. eniweiii.. karena saya merasa sekarang ini sudah saatnya transformaasi menjadi wanita yang lebih sederhana dan kalem. begitu banyak kejadian yang membuat pribadi saya begitu bergejolak. akhirnya seperti inilah saya sekarang. menjajaki dunia baru yang tidak lagi semu, tapi sudah berwarna. ya, warna pelangi itu memang sudah hadir sejak beberapa tahun lalu. dan kini, saya akan melukis kanvas yang terpampang dihadapan saya dengan warna-warni yang membuat hati saya lebih adem. seperti tetes embun yang jatuh di tanah gersang.
kemarin, sahabat FB saya pernah mengungkapkan, "daun yang jatuh tidak pernah membenci angin. tapi apakah ia tahu apa yang dirasakan angin ?" 
begitu juga dengan semua hal yang saya rasakan. melewati hari-hari penuh luka, duka dan suka cita yang tinggi. semua datang silih berganti. menjadi pengisi hari-hari yang sudah di gariskan Tuhan aku jalani. menjalani sepertiga kehidupanku.

^Lara Hati^


Rasa takut kehilanganmu
kini menjelma menjadi nyata
ku tak bisa menghindar mungkin cinta ku telah usai. .

kata maaf tak bisa menebus
atas khilaf ku padamu kau merasa dikhianati
kau putuskan untuk pergi . .

ku coba tersenyum saat kau pergi
meski lara hati menangis melepasmu . .
andaikan kau tau betapa aku masih mencintamu . .

ingin rasanya aku memelukmu
tuk terakhir kali sebelum engkau pergi
namun entah ku tak mampu menahan air mata ku. .



¤OÑLY¤



oleh Liyaa Queen (Catatan) pada 3 Mei 2012 pukul 22:35

Wanita Terindah



wahai wanita ..!!
carilah seorg pria..

- yg memanggilmu CANTIK, bukan hot/sexy
- yg menilpunmu kembali ketika kamu menutup telpon
- yg mau tidur di bawah BINTANG & mendengar detak jantungmu
atau tetap terbngun untuk melihatmu tidur
- tunggulah seorang laki-laki yang mencium dahimu
- yg mau memamerkan dirimu pd dunia ketika kmu sedang keringetan
- yg menggenggam tanganmu di depan teman-temannya
- yg menganggap kmu tetap cantik tanpa riasan


se2org yang selalu mengingatkan kamu, betapa besar dn kepeduliannya padamu & betapa beruntungnya dy memlikimu.. ?

~~ LOVE ~~

Selasa, 14 Mei 2013

Quote Of The Rain


I NEVER FALL APART BECAUSE I NEVER FALL TOGETHER -Rainy-

Hujan dan Aku

Aku sedang suka hujan, 
entah mengapa sejak kepulanganku dari Probolinggo,
aku sangat merindukan hujan.
dulu, saat-saat hujan. aku senang bermain di bawah siramannya. 
mencari guyuran hujan di antara atap-atap sekolah. 
rumahku dulu dilingkungan sekolah. 
aku bahagia bisa merasakan hujan meresap hingga ke pori. 
kini aku sedang merindukannya. 
merindukan hujan yang jarang bisa kujamah. 
merindukan hujan yang meskipun dekat, tapi terasa jauh. 
aku merindukan hujannya. hujan kami. 
hujan yang pernah kita nikmati di Taman sambil main prosotan. 
aku begitu merindukan hujan.


_ONLY159

Crush

Can't you see into my eyes, There's ONLY one. ??


Just you !!

Minggu, 12 Mei 2013

Cinta untuk Mentari Pagiku

              Senja masih bergelayut manja pada serngingi langit saat Aku melompat menaiki Bus terakhir yang akan mengangkutku pulang. Bus berukuran 10x9 ini mulai bergerak perlahan meninggalkan pelataran parker Istana. Hembus AC menerpa wajahku saat ku hempaskan pantatku pada dudukan baris terakhir Bus. Sopirnya memberitahu tujuan Bus ini dan mengucapkan selamat berlibur akhir pecan. Ah ritual basa-basi protokoler.
                Yang ada di benakku saat ini hanya segera pulang dan bersiap-siap menjemput mentari pagiku, Ia pasti senang sekali malam ini. Kemarin aku berjanji akan menemaninya jalan-jalan, esok akhir pekan, aku sangat suka membuat kejutan kecil untuknya. Tak sabar rasanya melihat senyum manjanya melihatku datang dengan kaos marun yang minggu lalu sempat kami beli di Pasar Minggu. Fikiranku melanglang buana berlari mendahuluiku pulang kerumah.
                Aku kembali melamun menatap jendela, diluar terlihat semburat kemuning senja begitu indah, pertanda malampun akan menjemput bintang-bintang menghiasi langit. Hatiku berbunga memikirkan apa yang sudah Aku rencanakan, Mentari pagiku pasti bahagia melihatku datang lagi malam ini. Ini kali ketigaku mendatangi rumahnya setelah dua tahun kami tak bertemu. Sudah ku susun pembicaraan apa saja yang nanti akan kubicarakan dengan Ayahnya atau adik lelakinya yang menggemaskan itu. Mentari pagiku, aku tak sabar ingin bertemu denganmu. Ku rebahkan kepalaku pada sandaran kursi, meregangkan otot-otot kakiku yang kaku seharian ini bekerja.
                “Sore bu” ku kecup kening Ibu yang sedang menata kue di dapur
                “Sudah pulang Le” Tole, panggilan kesayangan Ibu untuk anak Laki-lakinya
                “Iya bu, Nanti malam Saya ijin keluar ya bu”